5 Tempat Bermain Anak Di Gatsu Denpasar
VANSURYA.my.id - 5 Tempat Bermain Anak Di Gatsu - Saat ini para orang tua akan selalu memberikan yang terbaik kepada buah hatinya salah satunya dengan mengajak anaknya untuk bermain di tempat bermain anak gratis atau berbayar yang ada diberbagai wilayah khususnya tempat bermain anak terdekat dari sini.
Seperti yang kita ketahui, setiap wilayah kini anda bisa dengan mudah menemukan tempat bermain playgroud misalnya tempat bermain anak di ubud, tempat bermain anak di canggu, tempat bermain anak di dalung, tempat bermain anak di jimbaran atau lebih terfokus ke playgroud di denpasar.
Bagi anda yang sedang mencari tempat bermain atau playgroud di area denpasar khususnya di Gatsu timur, gatsu tengah maupun gatsu barat maka anda tikad perlu khawatir, karena kali ini saya akan membagikan rekomendasi tempat bermain anak di denpasar khususnya di gatsu.
Beberapa resto dengan playground kini juga banyak hadir banyak di area denpasar yang patut anda kunjungi, dan anda juga bisa mencari tempat makan yang ada mainan anak terdekat dari tempat anda.
Salah satu tempat makan yang ada mainan anak kota denpasar, bali yaitu Warung Imeme Mudetaki, Wisata Kuliner dan Tempat Bermain Anak yang sebelumnya sudah saya review secara lengkap.
Berikut ini ada beberapa tempat bermain anak atau playgroud murah yang bisa anda temukan di wilayah denpasar khususnya di Gatsu.
Baca juga: 5 Tempat Bermain Anak Sambil Wisata Di Gianyar
Triple Kids Playground
Triple Kids Playground adalah Taman bermain yang terletak di Denpasar. Alamat Jl. Gatot Subroto VI N, Dauh Puri Kaja, Kec. Denpasar Utara, Kota Denpasar, tempat playgroud ini menyediakan berbagai wahana bermain anak yang bisa dinikmati disana.
Salah stau pengunjung mengatakan tempat ini "Tempat bermain anak yang tarifnya ramah di kantong, tetapi berkualitas."
Jadi apabila anda mencari Arena bermain anak dengan harga yg murah meriah..dilengkapi stand makanan khas Bali..pelayanan ramah 👍🙏👍 maka tempat ini adalah rekomendasi yang pas buat anda.
Perlu diketahui tiket masuk disini hanya IDR 10 K saja sepuasnya, dan anda sebagai orang tua bisa menunggu sambil menikmati kuliner yang enak murah meriah disana.
Baca juga: 3 Tempat Bermain Anak Di Jembrana - Bali
Duo'AL Playground
Salah satu tempat bermain anak atau playgroud di gatsu adalah Duo'AL Playground. Tempat ini menyajikan tempat bermain dengan berbagai wahana bermain anak yang akan menyenangkan buah hati anda.
Arena bermain anak-anak playground+trampoline dengan harga Rp 20.000 sepuasnya tanpa dibatasi waktu, disana anak diwajibkan memakai kaos kaki, buka setiap hari dari pukul 10 pagi - 10 malam.
Happy playground kids beralamat di Pertokoan GIC, Jl. Gatot Subroto Barat No.372, Ubung, Kec. Denpasar Utara, Kota Denpasar, Bali
Lalaboo Kids Playground & Cafe
Tempat wahana bermain anak atau playgroud di gatsu selanjutnya adalah Lalaboo Kids Playground & Cafe.
Beralamat di Batu Mekaem, Jl. Kertanegara No.114, Bina Permai, Ubung Kaja, Kec. Denpasar Utara, Kota Denpasar, Bali
Di Playgroud ini nantinya si kecil akan dimanjakan dengan berbagai mainan anak yang bisa membuat buah hati anda akan kegirangan.
Grand opening 1 Januari 2022, tempat strategis, lahan parkir cukup, biaya sudah termasuk kaos kaki, dilengkai cafe, mainan anak cukup lengkap.
Baca juga: 5 Tempat Wisata Malam Hari Di Denpasar Update Terbaru
Taman Bermain Anak Lumintang
Taman kota Denpasar atau sering disebut Lumintang selain memberikan sensai sebagai wahana rekreasi dan olahraga, ditempat ini juga anda bisa memanjakan buah hati anda dengan berbagai wahan permainan yang tersedia.
Kehadiran Taman Kota Denpasar ini adalah pelengkap tempat wisata gratis, atau tempat -tempat wisata alternatif selain pantai di Bali, apalagi itu sangat strategis di tengah kota, membuatnya mudah diakses.
Baca selengkapnya: 7 Tempat Wisata di Denpasar Gratis
Youth Park
Tempat bermain anak berikutnya disekitar denpasar adalah YOUTH PARK. Tempat ini juga menyajikan berbagai wahana bermain anak yang siap digunakan secara gratis.
Tempatnya enak dan asik sebagai tempat bermain serta olahraga dan sekedar nongkrong buat anak muda.
Alamat: Dauh Puri Kaja, Kec. Denpasar Utara, Kota Denpasar
Baca juga: 7 Tempat Nongkrong Kekinian Di Renon Denpasar
Penutup
Itulah 5 Tempat Bermain Anak Di Gatsu Denpasar atau setidaknya bisa digunakan sebagai rekomendasi waktu luang anda untuk mengajak si kecil untuk rekreasi sambil bermain di waktu senggang.